Dikunjungi Kadis Pertanian, PT Sadhana Arifnusa Siap Bermitra dengan Petani Tembakau Boyolali

Klaten. Jumat, 24 Oktober 2025, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Boyolali berkesempatan mengunjungi gudang PT Sadhana Arifnusa di Klaten. Kunjungan ini bertujuan untuk membangun sinergi antara DInas Pertanian Kabupaten Boyolali dengan PT Sadhana Arifnusa dalam rangka meningkatkan kualitas hingga pemasaran tembakau Boyolali. 

Saat ditemui, Arif, selaku Supervisor Gudang PT Sadhana Arifnusa menyampaikan bahwa pada tahun 2023 PT Sadhana Arifnusa pernah melakukan sosialisasi Kemitraan Tembakau di Kecamatan Wonosegoro. Dalam kesempatan ini, beliau menyampaikan kembali komitmen PT Sadhana Arifnusa untuk bermitra dengan petani dalam mengembangkan tembakau Boyolali. Dalam kemitraan tembakau, petani tidak akan bekerja sendiri. Perusahaan akan mendampingi mulai dari penyiapan lahan, penanaman, hingga proses penjemuran. Bahkan, benih dan sarana produksi lainnya akan disediakan sesuai standar yang sudah ditetapkan. Seluruh proses budidaya juga diarahkan untuk mengikuti aturan keamanan, seperti penggunaan alat pelindung diri (APD) saat penyemprotan.

PT Sadhana Arifnusa menegaskan bahwa mereka hanya bermitra langsung dengan petani, bukan melalui perantara. Hal ini karena hasil panen akan dikirim langsung ke perusahaan rokok Sampoerna, sehingga pasar lebih jelas dan harga menjadi lebih kompetitif. Sebagai gambaran, daun berkualitas krosok dari 2–3 lembar daun bawah dihargai sekitar Rp50.000 per kilogram. Selain itu, sistem penjualan dirancang sederhana dan cepat. Petani cukup membawa buku petani sebagai identitas mitra, datang ke lokasi mitra pada hari Selasa, Rabu, atau Kamis, kemudian tembakau ditimbang dan langsung dibayar saat itu juga. Namun, sebelum resmi bermitra, perusahaan akan meninjau kesiapan lahan, kondisi petani, serta mempertimbangkan keputusan manajemen. Saat ini, PT Sadhana Arifnusa telah membina ribuan petani di Rembang dan Wonogiri bahkan didukung dengan alat mesin pertanian modern seperti rotari, sehingga petani semakin efisien dalam bekerja. Untuk Kecamatan Wonosamodro, Untuk wilayah Boyolali,  PT Sadhana Arifnusa siap bermitra terutama untuk daerah-daerah yang jauh dari pusat keramaian dan cocok untuk budidaya tembakau, Beberapa desa di kecamatan Wonosamodro seperti desa Kalinanas, desa Kedungpilang, dan desa Gilirejo dapat diusulkan untuk menjadi mitra  PT. Sadhana Arifnusa.

Melalui kemitraan tembakau, diharapkan petani Boyolali dapat memperoleh kepastian pasar, harga yang lebih baik, serta bimbingan untuk menghasilkan tembakau berkualitas tinggi.

(Nanda Suci Nugraheni, PPPK Dinas Pertanian Kab. Boyolali)

Tinggalkan komentar